Cara Jualan Online bagi Pemula yang Mendatangkan Cuan

Jualan Online untuk Siapa Saja yang Baru Memulai dengan Aplikasi

Bosan menjalankan kehidupan sebagai ibu rumah tangga memang menghampiri semua perempuan. Tidak sedikit perempuan yang akhirnya minta ijin agar bisa kembali bekerja pada pasangan. Namun, tidak sedikit juga yang akhirnya memulai dengan aktivitas berjualan.

Biasanya beberapa produk yang ditawarkan oleh sebagian besar dari mereka sebagai ide jualan diantaranya berupa:

  • Makanan
  • Minuman
  • Jasa
  • Barang-barang buatan tangan

Mereka pun mulai menawarkan dari mulut ke mulut dan paling sering ketika bertemu dengan sesama wali murid di mana anak-anak mereka sekolah bersama. Laku? Pasti meski dengan jumlah yang tidak bisa diprediksi karena begitulah jualan. Inilah mengapa kegiatan jualan seperti ini biasanya tidak berlangsung lama. Berhenti karena orang-orang yang ditawarkan tetap sama dan pastinya tidak mungkin setiap hari akan membeli, bukan?

Beralih ke Jualan Online

Solusi dari masalah tersebut pastinya mencoba ranah baru yaitu jualan online. Namun, berjualan online juga tidak serta-merta menawarkan barang menggunakan ponsel, dibeli lalu transfer. Ada langkah-langkah yang harus dilakukan, apalagi bagi pemula yang masih harus banyak mempelajari hal-hal berikut:

Kuatkan Niat untuk Berjualan

Niat yang kuat memang diperlukan. Bukan karena ikut-ikutan tetapi memang punya keinginan menjadikannya hal yang harus ditekuni. Soalnya, keberhasilan seseorang dalam sesuatu hal tentu dari usaha yang sungguh-sungguh dan niat awal yang memang kuat.

Ikutan teman jualan online sih memang tidak mengapa, tetapi biasanya yang cuma ikut-ikutan dan tidak dibarengi usaha yang maksimal akan cepat lelah dan akhirnya berhenti.

Riset Produk yang Paling Laris

Ya, jualan tetapi tidak laku itu memang bikin sedih ya, bestie. Tidak ada salahnya mencari tahu produk kekinian yang sering dibeli orang via toko online. Bisa dengan bertanya ide jualan ke teman-teman, buat polling di media sosial atau dengan cara lainnya. Jadi, riset produk laris itu jadi langkah awalnya.

Jualan Online untuk Siapa Saja yang Baru Memulai dengan Aplikasi

Ikut Seminar-Seminar Bisnis

Ini untuk menambah wawasan dan mempersiapkan mental kita sebelum berjualan di ranah daring. Sebab, namanya bisnis pasti ada-ada saja problem yang bisa dihadapi dan perlu solusi segera agar tidak mengganggu penjualan. Jangan sampai juga kepercayaan pelanggan membuat kita kehilangan sumber pembeli sehingga perlu pengetahuan bagaimana melayani pembeli online dengan berbagai tipe.

Menentukan Platform Jualan Online 

Jualan online memang terlihat mudah tetapi itu semua juga tergantung platform yang kita pakai. Bisa dengan aplikasi jualan online atau bisa juga langsung melalui website. Ini pun perlu penyesuaian bagi pemula karena mengelola keduanya memang membutuhkan banyak latihan dan wawasan. Jadi, tak sekedar punya ide jualan online saja.

Yuk Jualan Online di Lazada 

Hmm, bicara platform yuk jualan online di Lazada! Ya, Lazada adalah e-commerce yang memberikan kesempatan bagi siapa saja, tidak terkecuali ibu-ibu rumah tangga, untuk berjualan produk apa saja selama produk tersebut tidak melanggar hukum untuk diperjualbelikan. Pasar Lazada pun sudah bukan Indonesia lagi lho. Beberapa negara Asia Tenggara sudah menjadikan Lazada sebagai platform jualan online yang tepercaya sejak mulai beroperasi 2012 silam.

Cara Jualan Online yang Mudah dengan Ide Jualan dari Lazada

Lalu, cara memulai jualan di Lazada seperti apa? Tenang! Baca terus sampai akhir ya karena berikut adalah langkah-langkah mudah jualan online di Lazada:

  • Buka situs https://www.yukjualanonline.com/
  • Masukkan nomor ponsel yang nantinya akan dikirimkan kode OTP, pilih mau lewat WhatsApp atau SMS
  • Unggah dokumen KTP yang sudah dipersiapkan sebelumnya
  • Unggah minimal satu produk untuk jualan
  • Jualan online sudah dimulai

Yeay! Mudah banget kan? Buat seller pemula, Lazada memberikan banyak bonus lho, diantaranya ada:

  • Gratis Ongkir
  • Gratis Biaya Komisi Jualan
  • Voucher sebesar 300ribu untuk diiklankan oleh pihak Lazada

Mengapa Harus Jualan Online di Lazada?

Yuk jualan online di Lazada dengan berbagai keuntungan di atas. Kalau masih ragu, berikut saya jelasin alasan mengapa harus berjualan di Lazada selain keuntungan yang sudah disebutkan di atas:

Selama 90 hari akan dibantu oleh ahli dari Lazada

Nah, sebagai seller pemula tidak perlu takut atau khawatir tidak bisa berjualan karena akan dipandu dengan sistematik oleh ahlinya. Jadi, silakan dimanfaatkan waktu 90 hari tersebut untuk benar-benar belajar berjualan yang baik dan benar demi mendatangkan cuan berlimpah pastinya. Jika perlu bisa sharing ide jualan online menurut kita dan minta pendapat ahlinya agar diberi saran dan langkah apa yang harus segera diambil.

Ada Program Inkubasi untuk Seller Baru 

Nah, ini penting juga buat seller apalagi yang benar-benar tidak paham dunia bisnis bisa belajar banyak selama program inkubasi. Di sini Lazada akan benar-benar memberikan informasi, edukasi serta sosialisasi terkait berbagai program seller di Lazada.

Seller bisa memanfaatkan momen ini untuk mengisi tangki informasi yang dibutuhkan dalam perkembangan dan perjalanan jualan yang dirintis dari awal. Selain itu, bisa mendapatkan banyak teman sesama penjual sehingga bisa saling sharing satu sama lain terkait suka duka membangun branding, baik diri maupun toko online-nya. Bahkan cara jualan online pun bisa kita modifikasi dari saran dan kritik mereka jika sudah mulai menjalankannya.

Jangkauan yang Lebih Luas hingga Jutaan Pelanggan 

Namanya Lazada pasti sudah banyak yang kenal. Sepak terjangnya di bisnis online pun menjadikan Lazada masih dipilih sebagai tempat berjualan yang nyaman. Maka tidak keliru kalau jangkauan pelanggannya sangat luas hingga jutaan pelanggan.

Ide Jualan Online Banyak dari Rumah dan Saya Pun Mencoba Jualan Online

Bisa Menggunakan Aplikasi Lazada 

Saat ini semua orang punya ponsel pintar, bukan? Nah, aplikasi jualan online Lazada pun bisa digunakan menggunakan ponsel pastinya sebagai salah satu cara jualan online. Jadi, mau jualan, menanggapi pelanggan bahkan menerima transaksi dari pembeli bisa dilakukan di mana saja.

Ketika buka situs Yuk Jualan Online di Lazada pun bisa memilih masuk menggunakan aplikasi Lazada, email atau akun media sosial Facebook. Semua kembali pada kenyamanan masing-masing.

***

Well, berjualan dengan aplikasi jualan online atau langsung via toko website bisa disesuaikan dengan kemampuan. Pastinya, jangan berhenti berjualan dan semangat terus membekali diri tentang tips dan trik berjualan agar setiap hari omset makin bertambah dan mampu menangkap peluang cuan di depan mata.

Facebook
Twitter

Related Posts

54 Responses

  1. temans aya banyak yang mulai beralih ke jualan online sekarang karena memang dianggap lebih menjanjikan dan pastinya juga tidak butuh biaya lebih banyak, selain itu memang jangkauannya lebih luas sehingga produk laku dna dikenal masyarakat umum lebih cepat dan mudah juga termasuk sampai ke internasional, dan banyak teman saya menggunakan platform Lazada ini, banyak ongkirnya juga katanya jadi pembelinya banyak

    1. Eh betul ini. Temen-temenku yang tadinya cuma jualan di toko aja sekarang pun ikut jualan online. Jadi walaupun di tokonya terlihat sepi, penjualan online-nya cukup ramai.

  2. Sekarang berjualan makin mudah, tanpa harus buka toko di rumah ya, Mbak. Jadi, ibu rumah tangga atau para pekerja bisa banget nyambi jualan online lewat aplikasi Lazada yang sudah tepercaya.

  3. Cara jualan online zaman sekarang praktis banget yah, Mbak. Jadi gampang diikuti para pemula. Apalagi didukung sama Lazada yg punya situs Yuk Jualan Online yang bisa mengedukasi mereka.

  4. Enak bgt tuh. UMKM yang mau serius memperluas pasar wajib ikut deh Ayo Jualan Online dari Lazada ini. Dibimbing sampe bisa jualan loh. Di tempat lain mana bisa? Kita bakal dpt bimbingan teknis dari nol.

    Emg UMKM skrg tuh wajib dibantu krn bnyk dr mereka yg msh buta internet.

  5. kanal online tuh memang bs bgt kita jadikan solusi utk memperluas peluang kita meraup cuan lebih banyak krn skrg konsumen jd lbh suka transaksi online sih

  6. Buat perdana jualan online itu memudahkan sekali, hemat waktu dan tenaga. Semua bisa dilakukan dr HP atau laptop.
    Lazada salah satu platform jualan online yang terpercaya

  7. Yang paling okee dari Lazada tuh buat sellernya semangaaat~ selain dapat bonus cuan untuk “modal” kan lumayan yaah ada pelatihannya juga, jadi si seller lebih up to date soal bisnis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *