Korean Fluffy Doughnut, Bukan Frozen Donat Biasa

korean fluffy doughnut surabaya

Lembutnya Korean Fluffy Doughnut pada Setiap Gigitannya – Siapa di dunia ini yang tak mengenal salah satu jenis makanan yang bernama donat?! Tentunya banyak sekali penduduk bumi ini yang senang, jika tidak buktiny banyak bermunculan brand donat. Bahkan punya ciri khas masing-masing meskipun kalau dilihat hampir mirip penampakannya.

Ketersediaan makanan yang kebanyakan dibuat bulat dan bolong di tengah ini tidak sedikit. Industri rumah tangga pun mampu membuatnya demi menghasilkan cuan atau duit. Apalagi saat ini di tengah pandemi, penjual donat pun tidak sedikit.

Mengenal Varian Donat di Dunia

Ternyata yang namanya donat tidak selamanya berbentuk bulat dan bolong di tengah. Namun, saat pertama kali dibuat, memang dalam bentuk cincin alias adonan bulat dengan bolong di tengah. 

Banyak makanan yang serupa dengan donat di dunia ini namun bentuknya berbeda. Ada yang bulat seperti bola, ada juga yang bulat seperti donat pada umumnya tetapi tanpa bolong di bagian tengah. Pastinya bahan dasar pembuatannya yang sama, sudah dikatakan sebagai bagian dari varian donat. 

Untuk saat ini merek terkenal pun sudah berbagai macam bentuk dan variasi. Tentunya untuk menarik perhatian. Misalnya saja donat yang sering muncul pada drama Korea, bisa menjadi hits di Indonesia saat ini.

korean fluffy doughnut surabaya

Saya pun kemudian diberi jalan untuk mengenal yang namanya Korean Fluffy Doughnut dari seorang teman yang sama-sama berada dalam komunitas bisnis dan parenting. Mulanya, saya hanya sekadar melihat status WhatsAppa beliau pada jam-jam genting. Muncullah keinginan saya untuk ikut lagi dalam jaringan bisnisnya yang baru karena saat ini, menjajakan apa saja yang halal merupakan hal penting.

Ya, dampak pandemi terasa bagi keluarga kami. Untuk itu, kesempatan untuk menjajakan Korean Fluffy Doughnut pun dijalani. Jujur saja, saya itu suka diserang rasa malu berjualan, apalagi pakai akun pribadi. Saya masih suka baper sama omongan orang yang mengatakan: “S2 cuma jadi ibu rumah tangga dan sekarang jualan donat. Kasihan sekali.”

Tetapi, yang namanya owner bisnis yang sudah malang-melintang, saya diberikan spirit bahwa jualan pun pekerjaan mulia. Bukankah Rasulullah juga dulu seorang pedagang sukses pada masanya? Masa iya kita mengaku cinta pada RasulNya tetapi malu melalukan apa yang juga dilakukan manusia terhebat di mataNya?

Mengapa Harus Coba Korean Fluffy Doughnut?

Banyak alasan sebenarnya karena sebelum jual, saya pun mencobanya terlebih dahulu. Bahkan anak san suami menjadi pelanggan pertama yang menjadi lampu hijau. Kalau mereka jujur mengatakan enak, maka saya jualan tak menanggung beban. Setidaknya mereka orang pertama yang menjadi support system dikala ada yang mempertanyakan. 

Berikut alasan mencoba Korean Fluffy Doughnut yang saya jual:

  • Ukurannya jumbo, satu donat bisa bikin kenyang lo. Apalagi untuk sarapan.
  • Bahan premium, ini alasan utama saya juga suka menjualnya karena dibuat dengan bahan premium. Bukan tepung abal-abal.
  • Homemade, ini penting juga sehingga bisa membantu industri rumahan yang mau bekerja keras untuk memajukan perekonomian keluarga
  • Halal, penting banget juga alasan ini karena boleh jadi di luar sana menggunakan bahan-bahan yang meragukan atau bahkan tidak halal
  • Harga Wajar, kalau kata orang Jawa onok rego onok rupo. Maka seperti itulah Korean Fluffy Doughnut ini. Penampakannya persis dengan donat mahal di luar sana.
  • Rasanya Enak, silakan dicoba dulu. Tekstur lembut bahkan white ring yang seperti donat ternama pun bisa kalah. 

Dan masih banyak lagi alasan. Kalau mencoba Korean Fluffy Doughnut ini untuk membantu saya tetap survive pun bisa juga dibenarkan. Haha…

Kemasan Korean Fluffy Doughnut

Karena ini merupakan produk bari dari produk frozen food yang ada dalam daftar jualan kami, maka kemasannya masih sangat sederhana namun menggunakan wadah yang bisa masuk ke microwave alias tahan panas. Selain itu, warna kemasan transparan juga disarankan agar makanan tetap dalam keadaan baik. 

Korean Fluffy Doughnut Dijual dalam Kondisi Frozen

Ya, banyak yang mengira kalau donat yang kami jual itu dalam bentuk sudah digoreng. Oh, tidak! Kami menjualnya dalam bentuk frozen. Jadi, pembeli yang menggoreng sendiri di rumah. Hal ini dimaksudkan agar Korean Fluffy Doughnut menjadi salah satu pilihan stok makanan atau camilan yang bisa menemani di rumah, baik itu saat santai atau teman Work From Home atau School From Home di tengah pandemi virus Corona ini. Selain itu, kami juga menambahkan pelengkap berupa gula halus. Kalau misalnya di rumah tidak ingin gula halus, bisa dikreasikan dengan yang lain, seperti meses atau lelehan cokelat. Semuanya kembali pada selera.

Harga Korean Fluffy Doughnut

Untuk harga, seperti yang sudah saya sebutkan di atas, masih wajar karena berdasarkan rasanya yang juga tidak murahan. Harganya hanya Rp 45.000/box isi 10 pcs donat jumbo. 

Apakah nanti ada kenaikan atau penuruan harga? Sampai saat ini tidak ada wacana tersebut. Pastinya, prinsip yang dipegang adalah “lebih baik menaikkan harga daripada harus menurunkan kualitas produk”. Jadi bisa saja suatu saat ketika bahan baku premium naik, berdampak pada harga jual. Tetapi semoga aman selalu, ya! 

Pengalaman Menjual Korean Fluffy Doughnut

Alhamdulillah selama menjajakan donat ini, belum ada yang komplain dengan kualitas. Hanya saja stok bisa saja terbatas. Semua tergantung pada bagian produksi yang tentunya berhubungan dengan ketersediaan bahan baku. Dan saya senang sekali produk donat ini laku. 

Menurut informasi dari owner pusat, dalam jangka waktu  2 hari saja, penjualan donat tembuh di angka 500 pcs. Itu berarti bahwa memang donatnya enak. Bukan donat abal-abal. 

***

Well… kalau penasaran ingin mencoba, bisa cek atau hubungi nomor di bawah ini ya. Pengiriman masih seputar Surabaya-Sidoarjo-Gresik. Terima kasih!

Facebook
Twitter

Related Posts

23 Responses

  1. Wah aku jadi penasaran apa saja yang membedakan donat ini dengan donat biasanya selain ukurannya yang jumbo dan bahannya yang premium. Rasanya kayaknya enak nih abis bahannya aja udah berkualitas premium ya. Sukses ya mba untuk bisnis jualannya ini. Ide bagus di tengah pandemi 😍

  2. Sebelumnya aku udah coba beli beberapa donat frozen tapi kok belum ada satu pun yang di hati ya, coba deh nanti aku beli Korean Fluffy Doughnut ini, penasaran soalnya anak anak penggemar donat

  3. Duh duh donatnya menggoda ya montok dan bikin khilaf, semoga sukses ya say jualannya, laris manis, cuekin aja suara-suara sumbang yang penting halal..

  4. Penasaran kenapa disebut fluffy… Jadi ngebayangin teksturnya yg lembut di dalem rapi luarnya kress, apalagi pake topping yg meleleh2… Bantu kuinfokan temenku di Sby seandainya mau cari cemilan yg enak

  5. Aku tuh kadang sebel makan donat karena ketemu yang keras. Eh ini ada versi frozen ya. Dari tampilannya kelihatan empuk banget. Ide dagang yang oke. Kita tinggal goreng deh

  6. Wah fluffy donat, kebayang deh empuknya si donat ini. Anak-anak biasanya suka makan donat.
    Semoga jualannya laris ya Amma. Untuk donat berbahan premium dan berukuran jumbo, harga segitu masih wajar.
    Makanan serba frozen banyak dijual ya saat pandemi sekarang ini.

  7. Uhhh gemes loh Doughnut fluffy yang endut ini, sayang ya pengiriman baru sebatas Surabaya dan sekitarnya.
    Harga memang beda dengan donat kampung, tapi kalo rasanya enak ya gak kerasa mahal ya

  8. Nyaaamm, aku dah lama banget gak makan donat jadi pas baca postingan ini jd kepengen banget makan donat haha 😀
    Wah mbak Rachma jualan yaaa, jd reseller gtu ya?
    Kyknya kapan2 kalau ada kesempatan mudik Surabaya mau donk nyobain donat fluffynya 😀
    Bener kalau rasanya enak pelanggan akan pesan dan pesan lagi yaaa

  9. Enak banget kalo di jual frozen gini, jadi kapan pas pengen tinggal goreng gak harus pesen2 dulu, kalo deket wah aku mungkin uda nyetok banyak. Enak banget fluffy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *