Tips Memilih Kaca Film agar Tetap Nyaman Berkendara

Tips Memilih Kaca Film agar Tetap Nyaman Berkendara – Selama ini mungkin memiliki mobil adalah sebuah prestasi hidup yang bisa dibanggakan. Bahkan di kota besar, mobil sudah masuk dalam deretan kebutuhan primer untuk memudahkan mobilitas. Apalagi yang pekerjaannya memang lebih banyak outdoor, mobil bisa menjadi “tempat tinggal” yang nyaman selain di rumah.

Namun, tahukah kita bahwa kaca film mobil yang kita miliki sudah aman dan tidak membahayakan kesehatan kita? Yakinkah kita sudah aman ketika berada mobil di bawah terik matahari di siang bolong? Karena ternyata memiliki mobil tidak hanya sekadar memiliki. Perlu perawatan layaknya anak balita plus memasangkan spare part yang tidak hanya bagus tetapi benar-benar aman.

Tips Memilih Kaca Film agar Tetap Nyaman Berkendara 1

 

Bukankah kita pernah mendengar bahwa yang semakin sering berada di dalam mobil justru rentan dengan masalah kesehatan kulit? Ya, memang ada sebuah kasus demikian. Lantas mungkin kita berpikir kembali, bagaimana bisa di dalam mobil justru menjadi salah satu penyebab masalah kulit tersebut? Jawabannya bisa disimak penjelasan saya selanjutnya…

Kita tentu paham bahwa sinar matahari di siang hari adalah penghasil sinar UV yang sangat berbahaya. Ketika berada di dalam mobil, secara otomatis kaca mobil akan menjadi penyerap, penerus sekaligus pemantul cahaya matahari yang diterima. Dan sinar ultra violet sebanyak 3% menjadi salah satu kandungan cahaya matahari tersebut pun akan diperlakukan sama. Begitupun dengan infra merah dan cahaya tampak. Nah, ketika kaca mobil yang digunakan tidak mengandung bahan untuk mencegah penyerapa UV berlebihan, masalah kulit yang sudah saya sebutkan sebelumnya akan terjadi seiring dengan berjalannya waktu, sebagaimana waktu kita berada di dalam mobil. Untuk itu, perlu memperhatikan kualitas kaca mobil yang dimiliki saat ini.

“Eh, kaca mobil saya sudah gelap kok, Mbak. Sudah aman dari bahaya sinar matahari.” Ungkap salah seorang wanita pengendara mobil.

Hmm… perlu diingat, tidak semua kaca film mobil yang berwarna gelap dan anti gores 80% mampu menolak panas lho. Melihat fenomena ini, V-Kool hadir menjawab permasalahan tersebut.

Apa itu V-Kool?

Tips Memilih Kaca Film agar Tetap Nyaman Berkendara 2

Saya sendiri pun baru berkenalan dengan V-Kool, padahal sudah sangat lama berjaya di Indonesia dengan produk kaca film-nya. Ya, sudah 21 tahun lamanya V-Kool berkontribusi dalam pengadaan kaca film bagi pengendara mobil di Indonesia. Tersebar di 40 kota besar yang mana sudah ada 82 dealer. Wow, ekspansi usaha yang membanggakan, bukan? Hal ini lagi-lagi terjadi karena kualitas produk kaca film V-Kool yang memang dibutuhkan bagi pengendara mobil.

Alasan Memilih Kaca Film V-Kool

Tips Memilih Kaca Film agar Tetap Nyaman Berkendara 3
Pabrik V-Kool

Dari yang sudah saya sebutkan sebelumnya bahwa V-Kool sudah lebih dari 20 tahun menjual kaca film mobil, tentu berbagai alasan memilihnya pun berdatangan dari para konsumen. Berikut beberapa alasan memilih kaca fim V-Kool:

  • Merupakan brand dan perusahaan terpercaya
  • Diproduksi langsung di Southwall Technologies, USA
  • Memiliki teknologi terdepan dalam industry kaca film atau lebih dikenal dengan Multi-Layered Sputtering.
  • Layanan instalasi yang baik karena terlatih dan ahli sehingga konsumen merasa puas dengan hasilnya
  • Layanan purna jual yang tinggi dan luas, bahkan seringkali yang berjualan mobil bekas menambahkan brand V-Kool sebagai bagian spesifikasi mobil, khususnya kaca film
  • Menggunakan sistem garansi online yang memudahkan konsumen saat mengajukan klaim
  • Pelayanan klaim garansi dapat di lakukan di 82 dealer resmi yang tersebar di 40 kota di Indonesia
  • Mendapat banyak award 
  • Dan masih banyak lagi alasan berdasarkan manfaat kaca film V-Kool ini sendiri.

Well… sekarang sudah semakin percaya bahwa V-Kool memang pantas untuk menjadi bagian mobil kita, bukan? Jangan sampai masalah kulit seperti penuaan dini, mata katarak terpicu dari salah memilih kaca film mobil. Yuk, berkendara dengan nyaman dan sehat!

Tips Memilih Kaca Film agar Tetap Nyaman Berkendara 4

Facebook
Twitter

Related Posts

9 Responses

  1. waktu pakai lancer, kaca mobilku vkool, sekarang belum diganti pakai vkool nich. Aku udah nyaranin lama buat ganti kaca film mobil, tapi belum sempet diganti juga. Makasih banyak infonya ya, Mbak

  2. Luar biasa, jarang jarang nih ada artikel yang membahas tentang kaca film mobil. Thx. Sangat bermanfaat

  3. Kaca film v kool sangat femes ya MBak. Stahuku, hampir semua mobil yang pernah kuperhatikan menggunakan kaca film v kool ini.

  4. Oalah, ternyata ada relevansinya ya antara kaca film di mobil dengan kesehatan. Perlu diperhatikan nih kualitas kaca film mulai dari sekarang. Ga mau dong ya kulit kita kenapa2 gara2 ga aware pada hal seperti ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *