Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar Siap Hebohkan Indonesia Timur sengaja saya tulis untuk menjadi salah satu perhatian besar bagi insan blogger Indonesia. Meski tidak menutup kemungkinan blogger luar Indonesia ingin ikut menyaksikan Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar, event akbar tahun ini.
Jika tahun lalu saya menjadi saksi kemeriahan dan sepktakuler-nya event Kopdar Blogger Nusantara 2011 di Sidoarjo, Jawa Timur, kali ini saya tidak ingin absen untuk melewatkan acara Kopdar Blogger Nusantara 2012 yang akan digelar di tanah Makassar, Sulawesi Selatan. Makassar akan tertantang dengan sendirinya untuk menjadikan wilayah Indonesia Timur mampu meng-handle event besar tahun ini. Dan saya berada pada barisan terdepan untuk sebuah keyakinan bahwa suksesnya event Blogger Nusantara 2011 lalu dapat terulang kembali di Makassar tahun ini.
Meskipun mungkin kondisi kesehatan yang tidak sebugar tahun lalu, saya mencoba menguatkan jiwa dan raga untuk tetap hadir di acara Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar nanti. Semoga Allah mengabulkan dan memberikan izinNya untuk mengambil bagian dan menjadi saksi sejarah suksesnya Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar. Aamiinn…
Sedikit mengingat peristiwa Kopdar Blogger Nusantara 2011 sebagai bahan refleksi untuk Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar bulan November nanti. Saat itu sebuah anugerah menghampiri untuk menghadiri sebuah kopdar yang saya sendiri belum mengetahui sepenuhnya apa yang akan saya dapat dengan mengikutinya. Bahkan akan bertemu dengan siapa saja saya masih samar-samar. Hanya sekedar mengetahui nama dan akun social media yang dimiliki oleh blogger-blogger yang membicarakan soal Blogger Nusantara.
Apa yang saya dapatkan pada Kopdar Blogger Nusantara 2011? Jawabannya adalah SANGAT BANYAK bahkan tidak sanggup saya menceritakan detail semuanya satu persatu. Pastinya, Kopdar Blogger Nusantara 2011 memberiku pengetahuan bahwa tidak semua Blogger memiliki latar belakang nge-BLOG yang sama meski kita berada dalam satu bangsa, Indonesia. Yang menyatukan kita adalah Blogger Nusantara. Semangat itupun kemudian semakin membara karena pada saat itu bertepatan dengan Sumpah Pemuda. Serasa jiwa nasionalisme sebagai jurnalis online mencuat dan bersatu-padu untuk memajukan teknologi informasi, baik tulisan maupun daya cipta kreasi yang bermanfaat dan tentu saja positif.
Ada banyak harapan yang menggelantung pada sendi hati untuk Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar. Tidak hanya berupa pesta kopdar yang bernuansa meriah dan terkesan eksklusif, tetapi sebuah pertemuan akbar, Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar, yang kembali digelar untuk merekatkan tali persaudaraan sesama blogger yang mungkin setahun ini renggang. Atau mungkin kembali saling mengisi dan bertukar ilmu untuk menyegarkan pengetahuan dan pemahaman tentang dunia blogging yang semakin berkembang pesat saat ini. Kembali memperkuat rasa humanis para blogger se-Nusantara dalam event Kopdar Blogger Nusantara bukanlah sesuatu yang mustahil.
Tak terbendung lagi rasa bahagia yang menyelimuti ketika para perintis Blogger Nusantara telah menyuarakan event Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar bulan depan. Siapkan jiwa dan raga untuk memasuki atmosfer dunia blogging yang tak sekedar menulis dan memburu nominal mata uang. Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar, I will be there… Hopefully!
Are you a blogger?
Let’s find the different side of blogging in Kopdar Blogger Nusantara 2012
Makassar Bisa Tonji Sukseskan Kopdar Blogger Nusantara 2012…!!!
9 Responses
cara bergabungnya gimana? soalnya masih newbie di blogger….
@Diary Naya,
Tunggu aja mbak…
Insya Allah saya akan update terus infonya jika udah fix
Mudah2an bulan depan belum hujan …. ndak seru kalo kopdar besar2an hujan besar2an juga ❓
Oya, jadi tanggal berapa datang ke sini lagi ? 😆
@Mugniar,
Insya Allah kalau sudah benar-benar pulih secepatnya akan pulang ke Makassar 😀
Semoga jika tidak ada halangan bisa hadir untuk memeriahkan kopdar Blogger Nusantara 2012 ini,,hidup Makassar !!
@Berita Terkini,
Trims yah 😀
Semoga Kopdar Blogger Nusantara 2012 di Makassar ini sukses dan menjadikan para blogger makassar semakin bersemangat dalam dunia blogging untuk saling bertukar pengalaman, ilmu pengetahuan dan pastinya menghasilkan.
salam sukses selalu 😉
@sarah woo tekh,
Trims yah 😀
mantaps, judulnya benar-benar bikin geger 😀 Sukses untuk KOPDAR-nya and salam blogger