Search
Close this search box.

Proyek Monumental Tahun 2014: Punya Novel Solo dan Novel Duet

Proyek Monumental 2014: Punya Novel Solo dan Novel Duet

Senang sekali bisa bergabung dalam Proyek Monumental Tahun 2014 yang diselenggarakan oleh Pakde Cholik. Selain untuk berpartisipasi, sebenarnya adalah untuk memotivasi saya agar terus bertekad dalam mimpi yang sudah beberapa tahun lalu belum terwujud. Memang sudah ada beberapa buku Antologi, tetapi sepertinya ketika belum menerbitkan buku dengan nama sendiri, gimana gitu 😀

Nah, saya sangat berharap Proyek Monumental Tahun 2014 nanti mimpi itu terwujud dalam bentuk novel solo dan novel duet. Apakah saya bisa? Harus bisa. Memang selama ini hanya bisa menuliskan mimpi-mimpi tersebut dalam blog tetapi belum diwujudkan dengan usaha yang lebih keras lagi. Sering terlena dengan lomba-lomba blog serta kegiatan-kegiatan di luar sana yang sebenarnya perlu ditekan agar memaksimalkan waktu dalam menulis novel.

Adapun jenis novel solo yang ingin saya terbitkan adalah bertema “Kehidupan Seseorang” jadi diangkat dari kisah nyata dan semoga bisa menjadi inspirasi bagi siapa saja. Sebab, saya takut menuliskan hal-hal yang terlalu jauh berimajinasi. Saya takut mempertanggungjawabkannya kelak di hadapan Tuhan ketika terlalu mengada-ada dalam tulisan saya. Apalagi banyak novel bermunculan yang kurang memberikan makna. Hanya sekedar kisah romantis atau cerita perjalanan hidup sang tokoh tanpa pesan yang sebaiknya bisa dipetik oleh pembaca. Jadi pembaca tidak akan merasa dirugikan ketika sudah mengeluarkan dana sekian rupiah untuk membeli novel tetapi isinya tidak sesuai dengan dana yang dikeluarkan. Tentu hal tersebut sangat disayangkan dan boleh jadi jera membeli novel. Dan penulis juga sebenarnya akan merasa terbebani secara tidak langsung ketika novel yang ditulisnya diberikan penilaian negatif. Meskipun sebenarnya pada sebuah novel, pasti ada yang berkomentar positif dan ada juga yang negatif.

Proyek Monumental 2014: Punya Novel Solo dan Novel Duet

*Gambar diedit dari sumber aslinya di  SINI

Sedangkan untuk novel duet, sampai saat ini saya masih mencari penulis atau tepatnya novelis yang mau menjadikan saya sebagai partnernya. Memang saya bukan orang yang pandai dalam hal menulis novel tetapi jika didukung oleh partner duet seorang novelis tentu saya akan termotivasi juga. Betul, kan? Nah, siapa tahu ada novelis yang membaca tulisan ini dan mau, #ngarep 😀

Jadi sekali lagi, Proyek Monumental Tahun 2014 saya yang harus saya wujudkan adalah menerbitkan novel solo dan novel duet. Dan semua diangkat dari kisah nyata, bukan sekedar imajinasi belaka. Semoga bisa terwujud… hup… hup… hup… *semangati diri

Artikel  ini diikutsertakan pada Kontes Unggulan:Proyek Monumental Tahun 2014

Proyek Monumental 2014: Punya Novel Solo dan Novel Duet

Facebook
Twitter

Related Posts

4 Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *