Menanti Kopdar Blogger Nusantara bersama Blogger #30HariNonStopNgeblog

Blogger Nusantara

Tulisan ini terinspirasi dari tema #30HariNonStopNgeblog di blog sebelah. Memang postingan ini bukan untuk diajukan lomba. Tetapi setidaknya ikut meramaikan wacana jika Kopdar tersebut benar-benar akan dilaksanakan dalam waktu dekat, khususnya di tahun 2013 ini. Dan sangat senang karena @dbloggercomm, @blogdetik, @blognusantara, @idblognetwork plus @idbuzznetwork mendukung penuh planning Kopdar ini.

Jujur saya mengakui bahwa kerinduan untuk berada di ajang Kopdar Blogger Nusantara sudah begitu dalam. Apalagi sekarang sudah menginjak bulan September. Bulan yang dekat dengan Oktober tentunya. Bulan dimana Kopdar Blogger Nusantara untuk pertama kalinya diadakan di tahun 2011. Moment untuk mengenang Kopdar tersebut menarik perhatian tersendiri dalam kehidupan saya.

Yah, banyak hal yang saya dapatkan sepulang dari ajang Kopdar Blogger Nusantara 2011 lalu, #BN2011. Mulai dari bertemu dengan blogger se-Nusantara, yang hanya mampu berinteraksi lewat akun social media, di ajang tersebut akhirnya dipertemukan. Saling bertukar pengalaman bahkan cinderamata. Sungguh moment yang tak terlupakan. Apalagi ternyata suami saya saat ini adalah “jebolan” Blogger Nusantara 2011. Tak menyangka sama sekali menemukan jodoh di sana. Jauh-jauh dari tanah Bugis lalu merantau ke Borneo dan ke pulau Jawa mengikuti Kopdar tersebut, Tuhan memberikan separuh jiwa saya sepulang dari moment tersebut.

Menanti Kopdar Blogger Nusantara bersama Blogger #30HariNonStopNgeblog

Kopdar Blogger Nusantara selanjutnya diadakan pada tahun 2012 di Makassar, #BN2012. Moment kopdar yang dibarengi dengan pulang ke kampung halaman (Maros, lebih kurang 17km dari Makassar). Jadi tidak pernah kosong akan kenangan selama ambil bagian dalam Kopdar Blogger Nusantara dari 2011-2012.

Menanti Kopdar Blogger Nusantara bersama Blogger #30HariNonStopNgeblog

Namun, di balik semua itu, rasa rindu yang diikat persaudaraan dan nasionalisme tinggi itulah sebabnya selalu berharap agar Kopdar Blogger Nusantara 2013, #BN2013, segera muncul ke permukaan. Dimanapun dan kapanpun sebenarnya bukan menjadi persoalan. Semua tentu sudah dipertimbangkan sangat matang oleh seluruh pihak yang berwenang dan berkaitan dengan moment Kopdar Akbar tersebut.

Satu yang sangat diharapkan agar Kopdar Blogger Nusantara tetap berdiri kokoh dengan landasan awal kelahirannya. Bukan moment untuk saling menjatuhkan satu sama lain tetapi justru mempersatukan blogger se-Nusantara pada umumnya.

Salam Blogger Nusantara…!

Facebook
Twitter

Related Posts

3 Responses

  1. waaaah…..kebayang serunya kopdar BN niiiih mak….kira-kira kapaaan dan kalau ,au gabung di BN gimana yaaa mak…maklum amatiran :D…

  2. Kata panitia-nya, event BN 2013 akan segera dihelat di Jogja tanggal 30 November – 2 Desember, sampai jumpa di sana mbak… salam kenal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *