Search
Close this search box.

::Rab Ne Bana Di Jodi:: Cinta Hadir Seiring Kebersamaan

rab ne bana di jodi

Judul: Rab Ne Bana Di Jodi
Sutradara: Aditya Chopra
Produser: Yash Raj Films
Pemeran: Shahrukh Khan, Anushka Sharma, Vinay Pathak.

Lagi-lagi membahas film. Kalaupun ada yang bosan, maka maafkanlah karena jemari sudah terlanjur untuk terus menulis hal-hal yang sejatinya sudah saya alami.

Film Rab Ne Bana Di Jodi saya tuangkan dalam postingan ini karena beberapa hikmah yang bisa saya petik. Dan akan kutuliskan di akhir postingan ini.

Sharukh Khan alias Surinder/Suri/Raj adalah seorang pria yang bekerja di perusahaan listrik India, Punjab Power. Surinder harus berjuang menggapai cinta istrinya Taani (Anushka Sharma). Pernikahan yang harus dijalaninya membuatnya harus benar-benar berjuang menggapai sebuah cinta dari sang istri. Sebab, pernikahan ini adalah atas kehendak terakhir dari ayah Taani sebelum meninggal.

Anushka Sharma alias Taani adalah seorang wanita yang trauma akan pernikahan, sebab calon suaminya meninggal karena kecelakaan beberapa hari sebelum pernikahannya di gelar. Taani sangat terpukul hingga berniat tidak ingin menikah lagi. Namun, karena kehendak terakhir ayahnya, Taani pun menyetujui permintaan tersebut.

rab ne bana di jodi
Rab Ne Bana Di Jodi

Babak kehidupan mereka dimulai. Pernikahan yang mereka lakukan sama sekali aneh. Sebab, setelah menikah, Taani tidak ingin berada dalam satu kamar dengan Surinder. Surinder pun mengerti dan mencoba untuk tetap shabar.

Berbagai keromantisanpun Suri lakukan, namun tetap saja Taani tidak menggubrisnya. Bagai bertepuk sebelah tangan, Surinder selalu saja diacuhkan. Namun, dasar Surinder memiliki hati yang baik, Surinder masih tetap bertahan. Hingga suatu saat, Taani mendapatkan selebaran tentang pertandingan dance.

Taani sangat suka menari. Dan Taani pun mencoba membahasnya dengan Surinder. Surinder dengan ragu mengamati selebaran itu. Karena melihat istrinya tersenyum maka hatinyapun seakan diterpa cinta yang amat mendalam. Surinder menyetujuinya.

Taani pun aktif mengikuti lomba tersebut dan mencoba untuk mengikuti setiap aktivitas yang dilakukan pada lomba tersebut. Namun, yang menjadi saksi bahwa Surinder sangat mencintai istrinya, Surinder pun harus rela menyamar sebagai peserta juga dan mengubah namanya menjadi Raj. Surinder dibantu oleh temannya Bobby (Vinay Pathak). Dan jadilah Surinder berubah menjadi Raj. Pria yang berpenampilan culun, kolot bahkan sangat ketinggalan, kini menjadi cowok keren dan bertubuh kekar.

 

Awal perkenalan Raj (samaran Surinder) dengan Taani

Kisah cintapun akhirnya tumbuh diantara mereka, hingga suatu saat Taani sadar bahwa selama ini ia telah salah mencintai Raj. Raj adalah orang lain yang bukan haknya. Dan Taani tersadar bahwa ada Surinder yang sangat baik kepadanya selama ini (meskipun sebenarnya Raj dan Surinder adalah orang yang sama).

 

Dua Kehidupan, Satu Cinta

Surinder kemudian dihadapkan pada kenyataan bahwa ia akan melepaskan semua pekerjaannya dan mengganti namanya menjadi Raj. Itu semua untuk istrinya sendiri Taani. Hingga akhirnya Taani dan Surinder mendatangi kuil suci untuk berdoa dan menentukan pilihan. Taani pun kemudian didera oleh kebingungan yang sangat mendalam.

Dan seolah mendapat petunjuk dari Tuhan, akhirnya pun Taani tersadar bahwa selama ini ia telah menyia-nyiakan suaminya, Surinder, yang begitu banyak membantu kehidupannya dan membuatnya semakin lebih baik dari sebelumnya. Taani sadar bahwa ia mencintai Surinder, walaupun sulit untuk kemudian Taani ungkapkan. Taani merasa berdosa telah menodai kesucian pernikahannya dengan memiliki rasa pada Raj. Raj yang menurutnya mampu membuatnya tertawa dan ceria, tidak seperti sosok Surinder yang hanya bisa diam dan tenang menghadapi apapun.

Taani pun semakin kaget ketika mengetahui bahwa selama ini orang yang bersamanya (Raj) adalah suaminya sendiri. Surinder yang berupaya keras menciptakan keceriaan istrinya kembali seperti dulu dengan menyamar sebagai Raj. Surinder bertindak seperti pahlawan, pengayom bahkan seperti dewa meskipun berada di balik topeng Raj.

Setelah mengetahui semuanya, Taani pun tersadar bahwa ia salah menilai suaminya. Meskipun Surinder mendapat amarah dari Taani karena nekat menunjukkan kekuatannya dengan melawan seorang sumo untuk memenangkan tiket ke Jepang. Tetapi, Surinder sekali lagi hanya ingin membuat Taani bahagia. Dan ia pun baru tersadar bahwa Taani sangat mencintai suaminya, Surinder alias Raj.

Nah, teman-teman… penasaran dengan cerita selengkapnya??? Saksikan saja… Film ini juga memberikanku inspirasi baru dalam menilai cinta.

Cinta bisa hadir seiring dengan kebersamaan.
Cinta tak selalu berada pada orang yang sempurna.
Justru dengan ketidaksempurnaan, kita bisa mendapatkan cinta

Facebook
Twitter

Related Posts

16 Responses

  1. is the best,,,,,,,,,,,,,,,,,it is romantic and I LAKE IT,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,
    ,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,SANG MUSAFIR CINTA TAK AKAN BERHENTI,,,,,MENYAYANGIMU,,,,,,,,,,,,,,,,,,,

  2. mengajarkan kita klw cinta itu tak bisa di paksakan.,.my inspirator sharukh khan.,.like you,.,.

Leave a Reply to Rahmah 'Suka Nulis' Chemist Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *