Search
Close this search box.

5 Drama Korea Akhir 2016 yang Saya Sukai

5 Drama Korea Akhir 2016 yang Saya Sukai

5 Drama Korea Akhir 2016 yang Saya Sukai – Kalau menulis postingan tentang tema satu ini, pastinya banyak yang akan heran, What? Mba Amma suka drakor juga?! (yakin amat sih ada yang heran, haha). Apalagi kalau bahas drama Korea, banyak sekali orang Indonesia yang menyukai meskipun tidak diperlihatkan secara terang-terangan. Alasannya saya tidak tahu pasti sih. Tetapi yang namanya kesukaan, tidak ada orang yang berhak melarangnya.

5 Drama Korea Akhir 2016 yang Saya Sukai

Drama Korea memang alurnya lebih banyak ke sisi romance meskipun di layar kaca terlihat drama aksi, tetap saja ada bagian yang romantis dan sulit untuk diungkapkan dengan kata-kata. Hujan salju saja sudah mampu menghasilkan ribuan imajinasi penonton. Apalagi jika ada adegan romantis yang lebih jelas diperlihatkan.

Saya sebenarnya sempat hiatus menonton Drama Korea. Alasannya sederhana, waktu dan emosi saya bisa terkuras habis. Saya mulai hiatus dari bersentuhan dengan dunia Drama Korea sejak akhir 2007 karena akan menghadapi siding skripsi. Awal 2008 sebenarnya ada waktu, namun tidak lama kemudian saya harus menjadi mahasiswa baru sambil jual pulsa online di program magister dengan jurusan yang sama saat S1. Dan keputusan berhenti sejenak menonton aktor-aktris Korea yang jadi idola pun berlanjut hingga 2010. Menghadapi siding tesis yang sangat menguras akal pikiran, tenaga dan juga biaya membuat saya tidak boleh bermain-main. Refreshing saya pun saat itu sejenak ikut teman nongkrong ke cafe atau berbaring di perpustakaan lantai paling atas di MIPA.

Back to the topic…

Kembali menonton Drama Korea membuat saya sedikit terhibur sebagai ibu rumah tangga. Yap, sejak mengandung sampai usia si kecil menjelang 3 tahun sekarang, saya lebih banyak di rumah. Drama Korea kembali tersentuh karena melihat status-status dan update blog teman saya yang pecinta Korea banget. Bahkan saya dan Mbak Erry chatting hanya bahas soal drama Korea yang lagi booming. Nah, berikut adalah 5 Drama Korea Akhir 2016 yang saya sukai hingga kini masih sering mengulang nonton, yaitu:

  • W-Two Worlds; mengisahkan tentang hubungan yang tidak sengaja antara dua manusia dengan berbeda dunia. Sang pria dari dunia komik dan sang wanita dari dunia nyata. Bapak dari sang wanita adalah penulis komik yang ternyata hasil tulisannya itu benar-benar hidup di dunia lain. Lee Jong-suk sebagai aktor idola saya tampil sangat memukau di sini. Bahkan drama satu ini sukses menjadi salah satu drama yang paling sering ditonton tahun 2016 versi Viu.
  • Uncontrollably Fond; kalau drama ini sukses menguras air mata tetapi tidak sampai nangis bombay. Kehadiran episode dengan sad ending (karena aktor utama pria meninggal) tetap saja membuat saya masih bias menerima. Lha ceritanya si aktor utama pria (diperankan Kim Woo-bin) ini menderita penyakit yang sangat berat. Sudah bias terduga di beberapa episode menjelang akhir kalau aka nada situasi sedih.
  • Doctors; Kim Rae-won yang kembali beradu acting di saat usia yang tidak lagi muda, ternyata masih sukses membuat penonton histeris. Cerita dengan latar belakang profesi dokter, rumah sakit dan segala jenis intrik di dalamnya sebenarnya membuat ada rasa sesal mengingat masa lalu tidak berjuang lebih keras untuk menjadi dokter juga. Ah, sudahlah… melow lagi nanti…
  • Descendants of The Sun; drama Korea yang disingkat dengan DOTS ini juga berhasil membuat saya kagum dengan penulisnya. Bahkan semakin mengangkat dua jempol dan berkata Daebak! Ketika mengetahui biaya pembuatan drama ini sangat tidak sedikit. Aktor Song Jong-ki benar-benar menyita perhatian penonton dengan penampilannya sebagai prajurit militer.
  • The K2; drama Korea yang penuh action ini awalnya membuat saya malas menonton di episode-episode awal. Maklum, orang seperti saya yang tidak tegaan lalu melihat adegan tembak-tembakan dan sejenisnya akan membuat saya menjadi takut. Namun, karena penasaran dengan perang Ji Chang-wook akhirnya menonton sampai episode akhir juga, haha.

Nah, itu 5 drama Korea akhir tahun 2016 yang saya sukai. Masih banyak lagi yang lain sebenarnya, hanya saja saya sebutkan 5 saja dulu. Bahkan ada drama yang masih sementara on going saat ini. So, kamu suka drama Korea apa saja?

Facebook
Twitter

Related Posts

5 Responses

Leave a Reply to Rani R Tyas Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *